Ruang Kuliahku (Contoh Paragraf Deskripsi)

Ruang Kuliahku
Ruang kuliah mahasiswa Ilmu Komputer UNS terletak di gedung B Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam UNS lantai 4, ruangan dengan ukuran yang cukup besar ini menjadi tempat mahasiswa Ilmu Komputer UNS menuntut ilmu, di uangan inilah mahasiswa Ilmu Komputer UNS menghabiskan waktunya demi mencapai cita-citanya. Pintu ruangan dengan permukaan kaca transparan harus dilalui mahasiswa ilmu komputer sebagai pintu masuk melakukan kegiatan perkuliahan. Selain itu ada pintu yang ada di belakang ruangan ini yang menghubungkan ruangan ini dengan ruangan yang ada di sebelahnya. Ruangan dengan lantai berkeramik putih membuat ruangan ini kelihatan bersih, tembok dengan cat putih tanpa ada corat-coret menunjukkan peran mahasiswa ilmu komputer dalam menjaga kebersihan sekaligus memelihara fasilitas UNS. Lampu-lampu ruangan akan membantu penerangan pada saat ruangan terasa gelap.
Fasilitas yang dimiliki ruangan ini cukup lengkap, meja kursi yang terbuat dari besi ini telah disediakan sesuai dengan jumlah kapasitas mahasiswa, semua meja kursi yang di sediakan oleh UNS dimanfaatkan dengan tepat guna. Meja kursi tersusun rapi saat perkuliahan dimulai. Tak ketinggalan meja dan kursi dosen berada paling depan menghadap para mahasiswa. Tiga pasang jendela kaca telah di sediakan untuk tempat keluar masuknya udara,selain itu ruang kuliah mahasiswa Ilmu Komputer UNS dilengkapi fentilasi, ruang kuliah dengan sirkulasi udara yang baik akan menambah suasana perkuliahan menjadi nyaman.
Mahasiswa tidak akan merasakan panas maupun kegerahan karena telah di sediakan beberapa kipas angin elektrik dan AC di dalam ruangan, White board yang terbuat dari tripleks dengan permukaan bewarna putih telah disiapkan sebagai sarana dosen untuk menjelaskan mata kuliah kepada mahasiswa. LCD Proyektor pun telah disediakan untuk mempermudah penjelasan dosen. Ruangan yang bersih dan nyaman membuat mahasiswa Ilmu Komputer UNS semangat mengikuti kegiatan perkuliahan.

Popular posts from this blog

PROSES BELAJAR DALAM PENYULUHAN PERTANIAN

ETIKA BISNIS dan KEWIRAUSAHAAN